Senin, 31 Maret 2008

Dan tugas itu berakhir!


Menjemukan juga dua hari berkutat pada tugas. Selama itu pula aku tidak tidur (lebay, padahal tidur dua jam... Semuanya berjalan begitu lambat. Bukan karena tugas yang diberikan membutuhkan waktu pengerjaan yang lama, Akulah yang membuat semuanya lemot,ya, karena aku sendiri orangnya lemot. Bahkan disaat ada beberapa orang baik yang mau meminjamkan laptopnya kepadaku. Lho? Kok bisa?

Bisa dong..Sifatku yang selalu ingin tahu hal yang baru, membuat masa kebaikhatian mereka aku pergunakan untuk menyambagi habis isi laptop mereka. Ya! Menjelajahi laman demi laman demi memuaskan hasrat ngathilku

Sembilan jam alokasi waktu mengerjakan tugas, hanya kumanfaatkan sepanjang 2 jam untuk mengetik. Dan... dua hari pengerjaan tidak terlalu berlebihan buatku.

Ada kisah menarik pada hari kedua pengerjaan. Apabila pada setiap kemoloran mengerjakan tugas musik adalah alasan tepat untuk menjawabnya, pada hari kemarin aku bertekad meninggalkan musik untuk sementara. Aneh bin uniknya, entah mengapa aku memilih mendengarkan ayat-ayat Cinta (Al Quran pastinya)untuk mengiringi pengerjaanku malam itu. Keputusan itu tanpa dasar kuat atau mungkin bagiku tidak terlalu kuat, hanya terlintas dalam benakku, "Allah akan meridhoi pengerjaanku malam ini bila aku membuat Allah ridho". Bukan aku mengesampingkan pernyataan otakku sebagai suatu pikiran dangkal, atau mendangkalkan "kerja" Allah atas diriku, maksudku aku hanya ingin mengerjakan tugas dengan lebih cepat dari biasanya, lebih konsisten dalam pengerjaannya, dan lebih menghargai waktu yang ada. Dan aku yakin, Allah akan membuka jalan bagiku.

Aneh bin ajaib, entah aku tersugesti(pikiranku yang sok barat: materialisme),atau memang Allah selalu baik pada aku yang kerap berselingkuh pada selain-Nya, malam itu tidak seperti biasanya, aku terjaga bugar! Alunan ayat Cinta membuat otakku rileks. Terjaga, seakan mengunci rasa kantukku sebatas badan. Otakku juga mau kuajak kompromi. Fokus pada masalah yang ada, sembari tanganku taak berhenti mengetik. Sumpah, aku belum pernah mengerjakan tugas dengan ritme seenjoy ini.Maaf, aku tidak tahu surat apa saja yang kudengarkan, yang jelas, suasana pikiran dan hati totally change!

Dengan waktu empat jam, aku mampu memyelesaikan tugas, dari 14 lembar menjadi 34 lembar!! Dan itu aku kerjakan hanya dalam waktu empat jam saja. Empat jam dalam mencurahkan kesoktahuanku tentang Manajemen Strategik-tugasku kali ini. Copy Paste mah mudah, tapi aku tidak melakukannya kali ini!Puassss banget!

Subhanallah!
Ternyata Allah tidak akan pernah meninggalkaan umatnya-sebejat apapun dia-apabila sang umat mau mendekat pada-Nya. Karena pada dasarnya kita memiliki sifat Ilahiah, yang dengan dermawannya Allah berikan. Hanya jiwa kita yang rapuh terombang-ambing pada bentuk penyimpangan terhadap keridhoan Allah.

Ah, itu pendapatku. Sensasi orang berbeda-beda terhadap suatu stimulus. Aku nggak dakwah lho. Aku cuma mengatakan yang aku rasakan. Dan itu sangat dalam. Terlalu dalam untuk dimengerti oleh orang yang tidak percaya atau menyekutukan Nya secara terang-terangan.

Tidak ada komentar: